Video Tutorial Menambahkan dan Membuat Form Psikotest Kandidat
Mohon maaf, video tutorial untuk materi "Menambahkan dan Membuat Form Psikotest Kandidat" belum tersedia
Panduan Tertulis Menambahkan dan Membuat Form Psikotest Kandidat
Sistem Aksana menyediakan 2 jenis psikotest yang bisa digunakan untuk proses Rekrutmen, yaitu Personality Plus dan Multiple Intelligence.
Untuk menggunakan psikotest pada kandidat yang sudah terdaftar pada data rekrutmen, Anda bisa memberikan link form psikotest dengan cara berikut.
1. Pada menu "Manajemen SDM" pilih menu "Rekrutmen" > "Rekrutmen"
2. Pilih salah satu detail rekrutmen yang sudah dibuat pada icon di kolom Opsi
Jika belum ada data rekrutmen, bisa ditambahkan terlebih dahulu sesuai panduan Membuat Rekrutmen Baru
3. Pilih salah tab "Data Psikotest" lalu pilih kandidat yang akan diberikan link psikotest (tiap kandidat memiliki link yang berbeda)
4. Setelah klik form psikotest, Anda akan diarahkan ke form dan link bisa disalin (copy-paste) untuk dikirim ke kandidat
5. Setiap kandidat yang sudah menyelesaikan pengisian form psikotest, Anda bisa melihat hasilnya pada tab "Data Kandidat"
Contoh hasil psikotest :